Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Minggu, 11 Maret 2012

Lazio Masih Menjaga Mimpi Merebut Scudetto


TRIBUNNEWS.COM, PALERMO - AC Milan dan Juventus memang masih tampil superior dan mendominasi dua besar klasemen Serie-A hingga kini. Namun pelatih Lazio, Edy Reja enggan mengesampingkan peluang timnya bersaing memperebutkan gelar Scudetto.

Lazio kini bertengger di posisi ketiga berkat kemenangan di laga derby. Pada Minggu (11/3/2012) mereka berpeluang mengamankan posisi saat menghadapi Bologna di Stadion Olimpico.
"Menyenangkan melihat kami melalui sepekan dengan merayakan kemenanan derby, tetapi kita tahu musim belum berakhir, dan Bologna adalah tes yang besar," kata Pelatih. "Pertandingan ini pada dasarnya penting agar kita bisa tetap percaya pada tujuan kami, yaitu lolos ke Liga Champions."
"Memang benar, kami tidak jauh dari dua pemuncak, tapi kami harus melihat bagaimana kami melaju dengan banyaknya pemain cedera. AC Milan dan Juventus unggul, tetapi jika kita mendapatkan kembali pemain yang cedera, kita dapat memiliki peluang kami," sebut Reja.
"Pada saat yang sama, kita harus realistis, seperti dalam hal kekuatan secara mendalam kita tidak bisa bersaing dengan dua teratas. Masuk ke Liga Champions akan sangat memuaskan. Saya yakin, Napoli dan Inter juga akan berjuang sampai akhir dengan kami untuk posisi itu."
Lazio memang mendapatkan Luciano Zauri kembali, namun Tommaso Rocchi tetap absen bersama dengan Marius Stankevicius, Stefan Radu, Abdoullay Konko, Cristian Brocchi, Lorik Cana dan Senad Lulic.

Editor: Dodi Esvandi  |  Sumber: Duniasoccer.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar