Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Minggu, 11 Maret 2012

Ini Cara Gampang Mengendalikan Diri untuk Si Pemarah


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ada cara mudah untuk berlatih mengendalikan diri, bagi Anda yang pemarah.
Sangat sederhana, hanya menggunakan tangan yang keliru untuk kegiatan sehari-hari.

Anda yang biasa menggunakan tangan kanan, biasakan lah memakai tangan kiri alias kidal, saat menggunakan mouse komputer, mengaduk gula teh atau kopi, membuka pintu, dan hal lainnya yang tidak membahayakan.
Sebaliknua, bagi Anda yang kidal, gunakan lah tangan kanan. Setelah dua pekan latihan, Anda sudah mampu mengendalikan emosi agar tidak 'meledak'.
Menurut Dr Thomas Denson dari University of New South Wales, melatih pengendalian diri sama seperti melatih keterampilan main piano atau golf.
Dalam studi yang dilakukan Dr Denson,  orang yang mulai menggunakan tangan yang 'keliru' atau non-dominan, dalam dua pekan akan lebih mampu mengendalikan emosi.
Penelitian Dr Denson dimuat di jurnal Current Directions in Psychological Science, dan diwartakan Reuters. Dr Denson dan para koleganya mengutip kesimpulan para kriminolog dan sosiolog, yang menyatakan kasus kekerasan terjadi ketika ada kesempatan dan kurangnya kemampuan mengendalikan diri.
Dr Denson mengingatkan, pada awal latihan menggunakan tangan non-dominan, emosi Anda bakal terpancing. Namun, jika berlatih terus dalam jangka waktu lama, Anda akan punya kemampuan mengendalikan diri. (*)

Penulis: Yaspen Martinus  | 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar