REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO--Seorang petugas kebersihan hotel di Jepang tewas
dalam kondisi tubuh remuk di depan temannya. Peristiwa itu terjadi
ketika ia hendak melangkah masuk ke lift yang masih bergerak.
Wanita berusia 63 tahun itu terjepit di antara lantai elevator dan langit-langit bangunan.
"Pintu
terbuka dan ia ingin masuk tapi kotak lift masih bergerak naik," ujar
petugas polisi di Kanazawa, Jepang tengah seperti dilansir AFP, Kamis
(1/11). "Dia terguling akibat elevator yang bergerak naik dan jatuh."
"Kotak
lift terus bergerak naik, menjepit tubuhnya dia antara langit-langit
(bangunan) dan lantai elevator." papar si polisi. Saat kejadian itu
kolega wanita malang tadi berdiri di belakangnya, menyaksikan
keseluruhan peristiwa yang merenggut nyawa temannya. Insiden itu terjadi
pada Rabu siang waktu setempat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar