Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Senin, 10 September 2012

Fiorentina Siapkan Klausul Anti-Juventus untuk Jovetic

TRIBUNNEWS.COM, FLORENCEMenurut laporan Il Corriere dello Sport, Fiorentina berencana mencantumkan klausul anti-Juventus ke dalam kontrak baru Sebastian Jovetic yang dimaksudkan menghalangi sang striker hijrah ke Bianconeri.

Si Ungu pada mercato musim panas lalu menolak pinangan Si Nyonya Tua untuk Jo-Jo senilai €25 juta. Hal tersebut membuat hubungan kedua klub sedikit menegang, dan akhirnya benar-benar panas akibat kejadian menyangkut Dimitar Berbatov.
Juve disebut Fiorentina bersikap tak profesional karena berusaha membajak potensi kepindahan bomber Bulgaria itu, sementara Juve mengklaim mereka baru mendekati sang pemain setelah ia menolak tawaran I Gigliati.
Pada akhirnya tak satu pun dari kedua klub yang berhasil mendapatkan Berba karena ia lebih memilih bergabung dengan Fulham, tapi relasi Fiorentina dan Juve telanjur retak.
Adapun klausul "anti-Juve" untuk Jovetic ini disebut-sebut bakal membuat Bianconeri tak akan bisa menggaet pemain muda Montenegro itu sekalipun mereka bersedia membayar buy-out clause-nya sebesar €40 juta.
Berita sebelumnya bahkan mengklaim Fiorentina hanya akan menjual Jovetic ke Manchester City.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar