Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Sabtu, 24 Desember 2011

Difitnah Punya Istri Muda, Pak Sekda Lapor Polisi





TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Rasiyo meradang, saat difitnah oleh Elz, sang ratu tipu, kalau dirinya memiliki istri muda bernama Ida Aryani pada September 2009.

Selain itu, Rasiyo juga geregetan saat namanya dicatut Elz untuk melakukan serangkaian penipuan penerimaan CPNS Provinsi Jatim beberapa waktu lalu. Apalagi, tanda tangan Rasiyo diduga juga telah dipalsu Elz untuk memuluskan aksinya.
Bersama Biro Hukum Pemprov Jatim, Rasiyo mengaku dalam waktu dekat akan mendatangi Polrestabes Surabaya untuk melaporkan kasus ini ke kepolisian. “Saya sekarang siap menuntutnya, sebab sudah sangat keterlaluan menuduh dan memfitnah saya,” ujar Rasiyo di Surabaya, Jumat (23/12/2011).
Wakil Gubernur Saifullah Yusuf mengatakan, apa yang dituduhkan Elz sangat tidak masuk akal dan mengada-ada. “Tidak mungkin Pak Rasiyo seperti itu, jelas ini sebuah cerita karangan. Saya percaya Pak Rasiyo,” ucapnya.
Hal senada dikatakan Gubernur Soekarwo. Ia mempersilakan Rasiyo untuk melakukan tindakan hukum jika itu memang dibutuhkan
Seperti diberitakan, tersangka Elz atau yang lebih dikenal dengan julukan “Ratu Tipu” CPNS mencatut nama pejabat Pemprov dan politisi di petinggi Partai Demokrat untuk meloloskan menjadi seorang PNS. Tentu dengan imbalan yang tidak sedikit.
Tersangka Elz baru dibekuk polisi di sebuah apartemen di Jakarta usai sembilan hari melarikan diri dari tahanan. Selain dikenal licin, tersangka merupakan target operasi polisi sejak 2010.
Kepada penyidik, Elz menuding Rasiyo bersama Hartoyo dituding sebagai otak di balik kaburnya ia dari tahanan. Kemudian, Rasiyo juga merasa dipalsu tanda tangannya di surat undangan dalam rangka pengumpulan CPNS di salah satu rumah makan di Surabaya. Keterangan Elz dibuat dalam sebuah testimoni di selebaran, kemudian diedarkan kepada wartawan di Polrestabes Surabaya.

Editor: Prawira Maulana  |  Sumber: Surya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar