TRIBUNNEWS.COM, SEVILLE - Sevilla masih dilanda
krisis di lini serang menyusul cedera bersamaan yang melanda Alvaro
Negredo dan Manu del Moral Botia.
Dua penyerang ini masih belum ikut
latihan bersama skuad Sevilla.
Kondisi ini tentu sangat merugikan buat Sevilla yang akan menggelar
laga tengah pekan lanjutan Liga Primera Spanyol melawan Real Valladolid
di Estadio Ramón Sánchez Pizjuán, Sevilla, Selasa (4/11) dini hari.
Celakanya lagi Sevilla juga akan ditinggalkan empat pemain inti yang
dilarang tampil di pertandingan ini karena sanksi suspensi. Mereka
adalah Federico Fazio, Bosnia Emir Spahic, Antonio Luna dan gelandang
Ivan Rakitic.
Ini membuat pelatih Sevilla, José Miguel González "Michel", harus
memutar otak. Tak ada solusi lain yang harus dilakukan Michel kecuali
memanfaatkan para pemain yang berada di tim Segunda B.
"Ini situasi
darurat dimana kami harus bermain dengan mengandalkan para pemain muda.
Bryan Chili Rabello dan Alex Rubio, adalah salah satu pemain yang akan
kami coba masuk ke tim senior," ujar Michel.
Jika ada pemain yang bisa diandalkan Sevilla di pertandingan ini
hanyalah gelandang sayap Jesus Navas yang sudah punya jam terbang
tinggi. Navas sendiri masih terlihat fit dan berada dalam kondisi siap
tempur.
Beruntungnya Sevilla memiliki kepercayaan diri tinggi setelah mereka
memenangi laga terakhir dengan kemenangan telak 3-0 atas Espanyol.
Kemenangan itu membuat Sevilla bisa terus hidup di kompetisi Copa Del
Rey.
Sevilla sendiri saat ini masih menjadi tim penghuni papan tengah
klasemen sementara La Liga dengan mengoleksi 11 angka. Sementara
Valladolid juga memiliki kapasitas yang sama dengan mereka.
Valladolid juga mengoleksi 11 angka hasil dari 13 laga sejak awal musim.
Namun Valladolid berada satu strip di atas Sevilla karena mereka lebih unggul agresivitas gol dibandingkan Sevilla.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar