TRIBUNNEWS.COM, BANTUL - Dua istri kompak menggugat cerai suaminya. Alasannya, karena selingkuh.
Mereka
adalah Niken (32) dan Ina (39). Kedua warga Imogiri kebetulan tetangga
sekampung, dan sama-sama menggugat cerai suaminya karena kasus
perselingkuhan.
"Tulis saja Mas biar semua tahu. Suami saya
selingkuh dengan teman saya sendiri, seorang PNS guru. Saya sudah
bertahan selama dua tahun. Karena sudah tidak menerima nafkah lahir
batin, akhirnya saya minta cerai saja, dan kami sudah sepakat," ujar
Niken tanpa malu-malu kepada Tribun, Kamis (2/8/2012).
Ibu
beranak satu mulai curiga dengan gelagat sang suami, ketika
menyembunyikan SMS dan BlackBerry Messenger (BBM) dari perempuan yang
dimaksud.
"Semua berawal dari SMS dan BBM yang saya temukan. Mau
mandi saja suami saya bawa hape dan BB-nya. Siapa yang enggak curiga,
dan ternyata benar mereka selingkuh," ungkapnya.
Lebih
memprihatinkan lagi yang dialami Ina. Ibu tiga anak mengaku sudah 12
tahun bertahan dengan suaminya, seorang sopir yang gemar 'jajan' wanita
nakal.
"Saya sempat ribut dengan wanita nakal tersebut. Saya datangi malam-malam dan saya gampar," tutur Ina.
Baik Niken dan Ina, mengaku sudah tak mau rujuk kembali, karena merasa sudah sering dikhianati.
"Kami
berdua ternyata sama, sudah sepakat enggak mau rujuk, meskipun nanti
pada sesi sidang mediasi diminta rujuk," cetus Niken yang juga diiyakan
Ina.
Keduanya menyayangkan ponsel yang canggih, yang justru memicu perselingkuhan.
"Pokoknya kami ini perempuan sudah trauma. Ada hape dan BB justru buat ajang perselingkuhan," kata Niken.
Untuk memenuhi kebutuhan keluarga, Niken dan Ina masih dibantu keluarganya masing-masing.
"Kebetulan
saya dan Ina, masih di-support oleh ibu kami sendiri. Ke depan, mungkin
akan bekerja dan konsen membesarkan anak, tidak untuk cari suami baru
lagi, masih trauma," papar Niken.
Angka pengajuan perceraian di Pengadilan Agama Bantul cukup tinggi. Dari data yang diperoleh Tribun, hingga Juli 2012, sudah tercatat sebanyak 687 pengajuan cerai.
Bila
dikonversikan, setiap bulannya rata-rata ada 100 pengajuan cerai, baik
jenis cerai talak oleh suami, maupun cerai gugat oleh istri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar