Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Rabu, 04 April 2012

Bayern vs Marseille: Munchen Tunggu Madrid di Semi Final



TRIBUNNEWS.COM - Laju Bayern Munchen ke babak semi final Liga Champions musim 2011-2012 tak terbendung.
Menang 0-2 di leg pertama atas Marseille, FC Hollywood, julukan Bayern Munchen, kembali menang 2-0 di leg kedua yang digelar di Alliaz Arena, Rabu (4/4/2012) WIB.
Bayern yang sudah memastikan tempat, tinggal menunggu lawan tanding siapa yang bakal lolos antara Real Madrid atau APOEL. Laga leg II antara Real Madrid vs APOEL baru digelar esok hari. Madrid punya peluang lebih besar karena sudah menang 0-3 di leg pertama. lagi pula di atas kertas Ronaldo cs memang diunggulkan.
Jalannya Pertandingan
Bayern membuka keunggulan melalui Olic di menit ke-13. Ribery yang mengontrol bola di tepi kontak penalti Marseille lalu mengirim umpan yang berhasil dituntaskan Olic.
Tim tamu punya peluang bagus di menit ke-17. Sayang, tembakan Stephane M'Bia, digagalkan oleh Neuer.
Olic kembali membuat gol di menit ke 37. Gol ini tercipta dari kerjasama apik Ribery dan Alaba yang kemudian menyuplai bola ke Olic. Olic menyelesaikannya lewat sontekan.
Di babak kedua, Kroos punya kans menambah keunggulan Bayern. Tapi, tembakan kerasnya dari luar kotak penalti melenceng di atas mistar.

Penulis: Prawira Maulana  | 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar