Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Kamis, 24 Mei 2012

Luka Modric: Kroasia Bisa Sulitkan Italia dan Spanyol


TRIBUNNEWS.COM, ZAGREB - Luka Modric mengakui, Kroasia masuk dalam grup terberat pada gelaran Euro 2012 nanti.
Namun, playmaker Tottenham Hotspur itu yakin, timnya bisa tampil sebagai kejutan di Polandia dan Ukraina.
Kroasia memang harus melewati penyisihan grup yang berat karena harus menghadapi juara bertahan Spanyol, Italia yang merupakan jawara Piala Dunia 2006 serta Rep. Irlandia yang diarsiteki Giovanni Trapattoni.
Namun, Modric tidak menyangsikan bahwa skuad besutan Slaven Bilic memiliki kapasitas untuk lolos ke fase gugur dan menjadi sandungan bagi La Furia Roja maupun Gli Azzurri.
“Semua orang tahu kami berada dalam grup yang sulit. Irlandia adalah negara yang fanatik terhadap sepakbola dan mereka memiliki tim yang sangat bagus dan diperkuat banyak pemain berpengalaman di Liga Primer Inggris,” paparnya seperti dilansir goal.
“Italia dan Spanyol adalah juara dunia 2006 dan 2010. Mereka adalah favorit [dalam turnamen ini], tapi kami akan berupaya merusak rencana mereka.”
Kroasia dijadwalkan melakoni laga perdana mereka menghadapi Rep. Irlandia pada 10 Juni.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar