Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami
Sabtu, 04 November 2017
Mane Bisa Diturunkan Liverpool untuk Menghadapi West Ham
Metrotvnews.com, Liverpool: Sadio Mane berpeluang dimainkan saat Liverpool menghadapi West Ham United pada Minggu 5 November dini hari WIB. Menurut pelatih Liverpool Juergen Klopp, cedera Mane sudah makin membaik.
Mane harus absen dalam sebulan belakangan ini karena mengalami cedera hamstring. Cedera itu ia dapat ketika membantu Senegal di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Afrika.
Saking seriusnya cedera hamstring tersebut, Mane langsung dianjurkan istirahat total agar pulih sempurna. Proses pemulihan mengalami progres yang baik karena Mane sudah ikut berlatih bersama skuat Liverpool pada Kamis 2 November.
"Kemarin, untuk pertamakalinya Mane kembali lagi berlatih bersama kami. Meski kondisinya terlihat sangat baik, tapi kita tunggu saja apa yang akan dilakukan selanjutnya," kata Klopp.
"Dia sudah melakukan tugasnya dengan sangat baik. Dia juga tidak kehilangan kemampuannya setelah rehat karena cedera. Kabar ini tentu bagus bagi kami," tambahnya.
Klopp memang belum bisa memastikan Mane bakal tampil sebagai starter saat timnya mengunjungi Stadion London untuk menghadapi West Ham. Namun, ia memprediksi Mane sudah bisa dimainkan sekitar 25 menit.
"Tapi jika melihat saat latihan kemarin, sepertinya di susah siap dimainkan sekitar 20-25 menit. Tapi, kami masih harus melihat perkembangan kondisinya lagi karena kompetisi musim ini sangat ketat," tutup Klopp.
Mane baru dimainkan sebanyak lima kali dalam Liga Primer Inggris 2017--2018. Ia sudah menyumbang tiga gol yang masing-masing tercipta dalam laga kontra Arsenal, Crystal Palace dan Watford. (soccerway)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar