REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Real Madrid semakin dekat dengan gelar juara
La Liga Spanyol musim ini. Itu setelah mereka mengalahkan Sevilla, 3-0,
di Stadion Santiago Bernabeu, Ahad (29/4).
Cristiano Ronaldo menyumbang
satu gol bagi Madrid, dan dua gol lainnya diciptakan penyerang Karim
Benzema.
Tiga poin dari laga ini membuat Los Blancos meraup 91
poin dari 35 pertandingan. Mereka unggul 10 poin dari Barcelona yang
akan melawat ke kandang Rayo Vallecano pada Senin (30/3) dini hari.
Kalau skuat besutan Pep Guardiola tersebut kalah, maka dipastikan juara
musim ini jatuh ke tangan Madrid.
Pelatih Real Madrid Jose
Mourinho terus mengukir rekor setelah timnya mencetak 112 gol di La Liga
sekaligus memecahkan rekor 107 gol yang tercipta di musim 1990 di era
pelatih Jonh Toschak. Bagi Ronaldo, tambahan satu golnya ke gawang
Sevilla membuatnya mengukir 43 gol atau unggul dua gol atas Lionel
Messi.
Tambahan dua gol juga membuat Benzema mencetak 20 gol atau tertinggal satu gol dari rekannya, Gonzalo Higuain.
Di
La Liga, trio penyerang ini sudah melesakkan 84 gol. Secara total,
Ronaldo sudah mencetak 62 gol musim di berbagai ajang. Adapun Benzema 36
gol, dan Higuaian 25 gol.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar