Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Senin, 19 Maret 2012

Ramadhan Pohan Sudah Lama Tahu Isu Penjatuhan SBY


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Sekjen Partai Demokrat (PD) Ramadhan Pohan mengaku, sejak lama mengetahui isu menjatuhkan Presiden SBY.

"Soal isu menjatuhkan beliau (SBY) itu sangat real, dan itu juga sudah lama, dan orangnya kebanyakan yang itu-itu juga," kata Pohan seusai mengikuti sambutan SBY pada pembekalan kader dan petinggi PD di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Minggu (18/3/2012) malam.
Pohan menyatakan tidak masalah menggantikan presiden, sepanjang dilakukan menurut koridor demokrasi.
"Jadi, bukan dengan cara-cara yang tidak demokratis seperti itu," imbuhnya.
Pohan memberikan tanggapan sehubungan pernyataan Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), yang mengaku ada fenomena politik berupa gerakan aneh, yang intinya ingin Pemerintah SBY jatuh sebelum 2014.
Menurut SBY, gerakan aneh itu mencari-cari alasan menjatuhkannya, yang sebenarnya tidak mau berjuang di alam demokrasi.
Misalnya, kata SBY, masuk dan berjuang lewat partai politik, atau yang ingin menjadi presiden dan wakil presiden tidak mau kompetisi dalam pemilu dan pemilihan presiden.
"Ada kelompok yang tidak mau berkeringat dan berjalan di jalur kontitusi, tapi ingin jadi presiden dan wakil presiden," ujar SBY.
Dikatakan SBY, dia hanya menghormati lawan politik yang berjalan di jalur demokrasi. Sebab, itu merupakan pembelajaran demokrasi yang baik.
"Kelompok aneh, yang saya dengar ancamannya untuk menggulingkan pemerintahan sah," ungkap SBY. (*)

Penulis: Hasanudin Aco  |  Editor: Yaspen Martinus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar