Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Sabtu, 17 Desember 2011

Istri Kanit 4 Kali Melapor untuk Cari Perhatian


TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - EK, istri mantan Kanit Reskrim Polsek Pamulang, AKP TS, ternyata telah membuat empat kali laporan untuk mencari perhatian dari suaminya.

Hal ini diungkapkan Kapolda Metro Jaya Irjen Untung S. Rajab.
Untung menjelaskan sebelum kasus laporan palsu pemerkosaan dan perampokan mencuat, EK pernah melaporkan mengenai kehilangan gaji, kehilangan bukti remunerasi gaji, dan kehilangan barang.
"Ini keempat kalinya laporan seperti ini karena TS nggak pulang-pulang. Kita lihat motifnya. Jadi kami terlalu dini kalau bilang itu kasus rampok dan perkosaan. Ini masih dalam penyelidikan intensif," jelas  Untung di Jumat (16/12/2011).
Untung menduga aksi laporan EK  hanya ingin memancing perhatian suaminya. "Itu minta perhatian," tambah Untung.

Penulis: Theresia Felisiani  |  Editor: Yudie Thirzano

Tidak ada komentar:

Posting Komentar