TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Real Madrid diyakini akan menjajaki tawaran Chelsea untuk memboyong bintang asal Brasil, Kaka.
The Blues dikabarkan siap menggelontorkan dana sebesar 30 juta pounds atau sekitar 420 miliar untuk mendatangkan Kaka ke Stamford Bridge.
Madrid pun bisa tergoda untuk menjual Kaka sekaligus memberi kesempatan bagi dia mendapatkan kembali tempat di timnas Brasil.
Dilansir The Mirror, agen menyatakan pemilik Chelsea, Roman Abramovich, membutuhkan Kaka untuk meningkatkan semangat dan keyakinan klub. Pasalnya, Chelsea mengawali musim terburuk sejak diambil alih taipan Rusia tersebut.
Agen menyebutkan Chelsea memang membutuhkan seorang bintang baru. Apalagi, Nicolas Anelka sudah memutuskan tidak memperpanjang kontrak bersama The Blues.
Sementara Chelsea tak jua berhasil mendapatkan gelandang Tottenham Hotspur Luka Modric. Sehingga, Kaka diperkirakan pembelian tepat bagi Chelsea pada bursa transfer Januari mendatang.(*)
The Blues dikabarkan siap menggelontorkan dana sebesar 30 juta pounds atau sekitar 420 miliar untuk mendatangkan Kaka ke Stamford Bridge.
Madrid pun bisa tergoda untuk menjual Kaka sekaligus memberi kesempatan bagi dia mendapatkan kembali tempat di timnas Brasil.
Dilansir The Mirror, agen menyatakan pemilik Chelsea, Roman Abramovich, membutuhkan Kaka untuk meningkatkan semangat dan keyakinan klub. Pasalnya, Chelsea mengawali musim terburuk sejak diambil alih taipan Rusia tersebut.
Agen menyebutkan Chelsea memang membutuhkan seorang bintang baru. Apalagi, Nicolas Anelka sudah memutuskan tidak memperpanjang kontrak bersama The Blues.
Sementara Chelsea tak jua berhasil mendapatkan gelandang Tottenham Hotspur Luka Modric. Sehingga, Kaka diperkirakan pembelian tepat bagi Chelsea pada bursa transfer Januari mendatang.(*)
Penulis: Juang Naibaho | Editor: Juang Naibaho
Tidak ada komentar:
Posting Komentar