Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Jumat, 28 Oktober 2011

Polisi Diteriaki Rampok oleh Sang Maling





TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Upaya Sahat Tumpal Sitompul (31) untuk meloloskan diri dari jeratan hukum sungguh tak ada habisnya.
Meski dirinya sudah terkepung di Jalan Garu II, Medan Amplas, Kamis (27/10/2011) dini hari, pria asal Jalan Meteorologi, Percut Sei Tuan, Deliserdang itu masih nekat meneriaki polisi sebagai perampok.
Reaksi yang berlebihan itu tentu saja sempat merepotkan polisi, karena kondisi sempat berbalik di mana puluhan warga mengepung aparat polisi. Beruntung negosiasi dengan warga setempat bisa diakhiri dengan baik, sehingga pelaku berhasil diboyong ke Polsek Medan Kota. Namun seorang teman pelaku yang didug terlibat dalam pencurian kaca spion itu berhasil melarikan diri.
Kapolsek Medan Kota Kompol Sandy Sinurat mengungkapkan, dalam penangkapan itu pihaknya berhasil menyita kaca spion Toyota Avanza, dan satu paket sabu-sabu.
“Pada malam penangkapan itu tersangka kedapatan baru bertransaksi narkoba. Jadi dia bisa dikenakan dua pasal pidana,” kata Sandy.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom  |  Sumber: Serambi Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar