Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Selasa, 13 September 2011

Ini 19 Pemain Barcelona yang Disiapkan Guardiola


TRIBUNNEWS.COM, BARCELONA - Pelatih Barcelona Josep 'Pep' Guardiola menyiapkan 19 pemain untuk menghadapi AC Milan di laga perdana Liga Champions, Selasa (13/9/2011).

Guardiola akan kehilangan dua pilar, yakni Gerard Pique dan Alexis Sanchez. Pique masih harus menajlani terapi pemulihan cedera, sementara Alexis harus absen selama dua bulan akibat cedera saat menghadapi Real Sociedad di Liga BBVA.
Kiper cadangan El Barca, Jose Manuel Pinto juga disiapkan pada laga kali ini. Pinto telah menyelesaikan hukuman larangan bermain tiga pertandingan di kompetisi Eropa. Pinto dijatuhi hukuman karena terlibat adu mulut dengan pemain Real Madrid di babak semifinal Liga Champions musim lalu.(*)
Berikut daftar pemain Barcelona:
Valdes, Pinto, Alves, Fabregas, Puyol, Xavi, Villa, Iniesta, Messi, Thiago, Mascherano, Keita, Sergio, Pedro, Maxwell, Afellay, Adriano, Abidal dan Fontas.

Penulis: Juang Naibaho  |  Editor: Juang Naibaho

Tidak ada komentar:

Posting Komentar