Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Senin, 09 April 2012

Manchester United Unggul Delapan Poin dari City

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON---Juara bertahan Manchester United meningkatkan keunggulannya atas Manchester City di puncak klasemen liga utama Inggris menjadi delapan poin dengan hanya enam pertandingan tersisa, Ahad (8/4).


United mengalahkan 10 pemain Queens Park Rangers 2-0 di Old Trafford untuk meningkatkan tekanan mereka pada posisi kedua City, yang sebelum bertanding ke Arsenal sudah terpaut delapan poin dari pesaing sekotanya itu.
Selisih delapan poin itu akhirnya terus bertahan saat, dengan pertandingan tersisa tiga menit, pemain Arsenal Mikel Arteta mengalahkan penjaga gawang Inggris Joe Hart dari tembakan jarak jauh yang luar biasa untuk mengamankan kemenangan 1-0 bagi Arsenal.
Arsenal kini melompati pesaing kota London utara mereka, Tottenham Hotspur, dengan menempati posisi ketiga dalam klasemen. Kesengsaraan City diperparah dengan diusirnya penyerang Mario Balotelli satu menit sebelum pertandingan usai.
Sebelum pertandingan, manajer City Roberto Mancini mengatakan bahwa City harus memenangi pertandingan agar bisa bertahan dalam perburuan gelar. "Hari ini bagi kami seperti final, kalau tidak, delapan poin itu terlalu banyak,"katanya pada Sky Sports.
Pada pertandingan di Old Trafford, United --yang kini memiliki keunggulan selisih satu gol dari City yang pernah lama memimpin klasemen dengan keunggulan selisih gol -- memenangi delapan pertandingan mereka secara beruntun.
Wayne Rooney membukukan golnya yang ke-30 pada musim ini dengan menjebol gawang dari titik penalti pada menit ke-15 setelah kapten tim QPR Shaun Derry secara kontroversial diusir dari lapangan karena sebuah dorongan di kotak penalti pada Ashley Young.
Tayangan ulang memperlihatkan bahwa hanya terjadi sedikit sentuhan dan Young sudah dalam posisi "offside". Pemain veteran Paul Scholes mengamankan kemenangan saat dia melepaskan tembakan dari tepi kotak penalti pada menit ke-68.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar