Terima Kasih Atas Kunjungan Anda Pada Blog Kami

Minggu, 14 Agustus 2011

Awali Musim, Liverpool dan Arsenal Tersendat

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL - Liga Primer Inggris mulai musim baru, 2011/2012. Sejumlah klub tersendat mengawali musim ini pada Sabtu (13/8), dengan hasil imbang. Liverpool ditahan imbang Sunderland 1-1, Arsenal diimbangi Newscastle tanpa gol, Wigan Athletic berbagi angka 1-1 dengan Norwich City, dan Aston Villa juga bermain tanpa gol menghadapi Fulham. Di pertandingan lain, Wolves menekuk Blackburn Rovers 2-1 dan Bolton Wanderers menang besar 4-0 atas Queen's Park Rangers (QPR).


Liverpool sebenarnya memiliki peluang memetik angka penuh saat bintangnya, Luis Suarez mendapat kesempatan eksekusi penalti. Namun, Suarez gagal menyarangkan bola. Suarez memang berhasil mencetak gol di babak kedua, namun pemain debutan Sunderland, Sebastian Larsson, membatalkan kemenangan Liverpool.

Arsenal, yang bermain tanpa Cesc Fabregas dan Samir Nasri, juga gagal memetik angka penuh menghadapi Newcastle. Tidak dimainkannya Fabregas dan Nasri, disebut-sebut ada kaitannya dengan rencana kepindahan kedua pemain tersebut, masing-masing ke Barcelona dan Manchester City. Arsenal semakin sulit mencetak kemenangan setelah debutannya, Gervinho dikeluarkan wasit karena menampar pemain Newcastle, Joey Barton. Namun, meski bermain di kandang dan unggul jumlah pemain, Newcastle tetap tak mampu mengalahkan Arsenal.

Inilah hasil lengkap Liga Primer Inggris, Sabtu (13/8).
Blackburn Rovers 1 - 2 Wolverhampton
Fulham 0 - 0 Aston Villa
Liverpool 1 - 1 Sunderland
QPR 0 - 4 Bolton Wanderers
Wigan Athletic 1 - 1 Norwich City
Newcastle United 0 - 0 Arsenal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar